PHOTOGRAPHY

Tips Memotret Pemandangan
Kota di Malam Hari

3 kunci menguasai fotografi urban
malam hari: Long exposure,
bidikan yang stabil, dan Galaxy Z Flip4.

San Francisco buildings at night with lights on. Master it Creator classes.

Kalau Anda pernah mencoba memotret gemerlap pemandangan malam, Anda pasti tahu betapa sulitnya mendapatkan hasil foto yang bagus. Laju kendaraan yang cepat serta kontras yang besar antara terang dan gelap akan membuat Anda kesulitan menangkap detail pemandangan tanpa blur. Lantas, bagaimana cara para fotografer profesional memotret pemandangan malam? Kami bekerja sama dengan fotografer pemandangan Michael Shainblum (@shainblumphotography) untuk menunjukkan ktia cara memotret fotografi urban malam hari dengan Galaxy Z Flip4 dan Galaxy Z Fold4.

Angle-angle unik dengan FlexCam
Potret dari perspektif-perspektif baru.

Frame your cityscape

From hilltops to the heart of the city, find an interesting spot to frame your shot. “I really enjoy vantage points that are elevated above the city — those are my favorite,” says Shainblum. Shooting from up high gives you clean views with an epic feel. If you’re looking for more detail and tighter compositions, take it down to a street corner. Shainblum uses Galaxy Z Flip4’s FlexCam¹ to line up symmetrical views on city streets. “Look for leading lines, interesting patterns and textures to showcase.”

Video stabil tanpa tripod

Saat melakukan pemotretan dalam kondisi minim cahaya, pastikan kamera Anda tidak bergerak. Maka dari itu, Anda harus menyiapkan tempat yang kokoh untuk mendirikan kamera Anda. Walau masalah ini bisa disiasati dengan tripod, Anda tentu tidak mau membawa tripod yang berat ke mana pun Anda pergi. Shainblum sendiri lebih senang berjalan-jalan tanpa harus tanpa membawa perlengkapan yang berat, apalagi kalau harus mendaki perbukitan San Fransisco. "Berjalan-jalan sambil membawa tas yang berat itu tidak menyenangkan." Maka dari itu, Shainblum memilih opsi yang lebih ringan. Dengan FlexCam, Anda bisa mengambil foto yang stabil tanpa harus membawa tripod. "Aku bisa mendapatkan long exposure yang cantik tanpa harus membawa berbagai macam peralatan." Cukup temukan langkan, atur posisi smartphone, dan langsung memotret!"

"Aku bisa mendapatkan foto long exposure yang cantik tanpa harus membawa berbagai macam peralatan."

– Michael Shainblum

4

Tangkap gerakan
yang memikat

Nah, sekarang waktunya menjadikan foto Anda lebih hidup. Shainblum mengubah cahaya dari mobil, sepeda, dan perahu yang melaju menjadi jejak cahaya yang melintasi kota. Untuk mendapatkan hasil foto yang terbaik, Shainblum menjaga ISO-nya serendah mungkin. Berhati-hatilah: kalau ISO Anda terlalu rendah, kecepatan rana Anda juga akan jadi melambat. Rana mungkin akan tetap terbuka selama antara 2 hingga 8 detik. Maka dari itu, Anda harus menjaga agar kamera Anda diam bergeming agar hasil fotonya jelas. Yang terpenting: Anda harus bersabar. Tunggulah momen gerakan yang sempurna.

Edit foto dengan pro

Kalau Anda ingin mengedit fotonya nanti, aplikasi foto Expert RAW² akan memungkinkan Anda untuk mengekspor foto seperti seorang pro. Foto-foto RAW akan memberikan data yang lebih banyak pada setiap foto, sehingga Anda dapat mengatur warna, kontras, white balance, dan lainnya dengan lebih fleksibel. Kalau untuk touch up hasil foto, Shainblum menggunakan Adobe Lightroom³ pada layar Galaxy Z Fold4 yang besar untuk mendapatkan hasil yang sempurna. "Mengedit detail-detail foto lebih enak dilakukan di layar yang besar," jelasnya. "Aku memindahkan gambar langsung ke perangkat dan aku bisa langsung mengedit gambarnya." Bereksperimenlah dengan pengaturan dan efek foto yang canggih untuk menciptakan suasana urban yang sempurna.

  • *Semua foto diambil menggunakan Galaxy Z Fold4 atau Galaxy Z Flip4 dan diedit menggunakan Adobe Lightroom.
  • ¹FlexCam merujuk kepada pengalaman kamera yang menggunakan Flex Mode. Flex Mode didukung pada angle antara 75° dan 115°. Untuk kenyamanan Anda, mempertahankan Flex Mode saat bergerak mungkin akan sulit karena guncangan atau gerakan lain. Disarankan agar HP berada dalam kondisi diam saat menggunakan Flex Mode.
  • ²Aplikasi Expert RAW hanya tersedia di Galaxy Store untuk Galaxy Z Fold4, Z Fold3, Z Fold2, seri Galaxy S22, S21 Ultra, S20 Ultra, dan Galaxy Note 20 Ultra.
  • ³Unduh dari Galaxy Store untuk mendapatkan langganan Adobe Photoshop Lightroom gratis selama 2 bulan. Berlaku hingga 2/28/2023. Berlaku di semua negara kecuali China. Syarat berlaku. Kunjungi Adobe.com untuk informasi lebih lanjut. Memerlukan Samsung Account dan Adobe ID.

Seluruh kota adalah lokasi pemotretan yang cantik

Potret dan edit foto pemandangan kota Anda yang epic dengan smartphone yang bisa dilipat.

FEATURING

Michael Shainblum

Fotografer dan sutradara asal San Fransisco

Samsung Galaxy icon Samsung Galaxy icon

SHARE AND EXPLORE

Sekarang giliran Anda

Ikuti @SamsungwithGalaxy di Instagram dan temukan inspirasi-inspirasi menarik dari komunitas creator kami. Bagikan hasil foto Anda dengan tagar #withGalaxy.

Baca juga