Photography
Bikin Foto Portrait Makin Awesome,
Begini Triknya!
Jika Anda ingin mengambil foto portrait yang awesome, pastikan Anda menggunakan teknik foto yang tepat
Sebelum era smartphone, membuat foto portrait adalah kegiatan yang rumit. Anda membutuhkan kamera berukuran besar dan berat, butuh banyak tenaga bahkan studio foto. Namun, ponsel pintar dengan fitur kamera mengubah itu semua. Anda bisa memotret, mengedit foto dan langsung memamerkannya di media sosial.
Kemampuan kamera Galaxy A series sangatlah awesome. Anda dapat menangkap gambar lewat banyak alira fotografi seperti street photography, foto portrait, panning photo dan lain sebagainya.
Lebih jauh lagi, kamera Galaxy A series juga didesain untuk kebutuhan mobile photography Anda. Maka dari itu Samsung ingin memberikan beberapa tips bagaimana melakukan teknik foto portrait untuk hasil yang lebih awesome dengan kamera hasil yang lebih awesome dengan kamera Galaxy A03.
Gunakan Gear yang Tepat
Tak perlu diragukan lagi, Anda bisa menghasilkan foto portrait terbaik dengan kamera smartphone. Persoalannya: apakah kamera handphone Anda cukup awesome untuk melakukannya?
Galaxy A03 bisa Anda andalkan untuk kebutuhan menghasilkan foto portrait yang awesome. Dibekali dua kamera di bagian belakang yakni Kamera Utama 48MP untuk foto sehari-hari yang menakjubkan. Anda bahkan dapat menyesuaikan fokus latar belakang dan latar depan dengan efek Fokus Live Kamera Depth 2MP.
Jangan ragu untuk bereksperimen dan menghasilkan banyak foto untuk melakukan perbandingan. Karena Galaxy A03 juga dibekali baterai sebesar 5000mAh untuk memuaskan hasrat mengeksplorasi gaya fotografi sekaligus untuk aktivitas sehari-hari.
Temukan Spot yang Nyaman
Jika subjek fotografi Anda tidak terbiasa dengan kondisi dan situasi yang ada di studio foto, Anda bisa mengajaknya ke luar ruangan untuk menemukan tempat senyaman mungkin. Jika memang foto harus dilakukan studio, Anda perlu membangun komunikasi agar ia dapat berpose dan berekspresi senatural mungkin.
Saat subjek sudah berani memberikan ekspresi dan pose yang luwes, Anda tinggal mengeksplorasi angle dan melakukan berbagai komposisi sesuai selera.
Saat membuka aplikasi Camera pada Galaxy A03, Anda langsung disuguhi dengan menu untuk memaksimalkan menu Portrait. Saat menggunakan Portrait On, Depth Camera 2MP akan membantu Anda mengatur keburaman latar untuk mendapatkan foto berkualitas yang membuat subjek foto Anda tampil memukau. Anda bisa melakukan berbagai eksplorasi angle dan komposisi warna sekaligus efek bokeh untuk menghasilkan portrait yang awesome.
Menaikkan Exposure
Cara ini sering dipakai oleh fotografer profesional. Dengan sengaja menaikkan eksposure kamera untuk memotret wajah membuat wajah terlihat lebih putih, bersih dan terkesan modern. Untuk melakukannya, Anda membutuhkan smartphone dengan fitur kamera Profesional Mode.
Kabar baiknya, Galaxy A03 juga menyediakan fitur ini. Buka aplikasi Camera, lalu ketuk Setting atau Pengaturan. Pilih More atau Lainnya. Kemudian pilih Pro Mode. Dengan fitur ini, Anda bisa mengatur bukaan diafragma sehingga semakin banyak cahaya yang masuk dan foto portrait Anda terlihat lebih terang.
Maksimalkan Pencahayaan Alami
Cahaya matahari adalah make up gratis yang disediakan oleh alam. Saat foto di luar ruangan, Anda tinggal mengatur angle foto agar tidak terjadi backlight pada foto portrait. Jika ingin menghasilkan foto portrait di dalam ruangan, posisikan subjek foto disamping jendela sehingga cahaya dari jendela menerpa wajah dari arah samping, bukan tegak lurus ke wajah. Cara ini akan menghasilkan foto yang lebih dramatis.
Galaxy A03 bisa menjadi device Anda untuk menghasilkan karya mobile photography yang awesome. Ukuran layar sebesar 6,5 inci dengan Infinity-V Display dengan teknologi HD+, baterai 5000mAh dan speaker Dolby Atmos, nikmati pengalaman menggunakan smartphone untuk kebutuhan fotografi, streaming film dan gaming yang makin lengkap dan awesome. Dengan harga di bawah 2 juta, Anda bisa mendapatkan paket lengkap dan hemat Galaxy A series yang serba bisa. Tertarik meminangnya?